Apex Legends
Apex Legends adalah permainan battle royale free-to-play yang dikembangkan oleh Respawn Entertainment dan diterbitkan oleh Electronic Arts. Permainan ini berada di alam semesta yang sama dengan Titanfall. Permainan ini dirilis untuk Microsoft Windows, PlayStation 4, dan Xbox One pada 4 Februari 2019. Satu minggu setelah dirilis, permainan ini telah diunduh lebih dari 25 juta kali dan lebih dari 2 juta pemain daring secara bersamaan.
Apex Legends mengusung konsep permainan battle royale dari permainan tembak-menembak pahlawan. Ceritanya sendiri dimulai 30 tahun setelah peristiwa Titanfall 2.
Apex berbeda dari kebanyakan permainan battle royale dengan menggunakan Legend (karakter pahlawan yang memiliki kemampuan unik dan memiliki peran seperti menyerang, bertahan, pendukung dan pengintai).
Pemain dikelompokkan ke dalam sebuah tim dengan tiga orang, dengan masing-masing pemain memilih karakter Legend berbeda. Setiap satu pertandingan, ada hingga 20 tim yang beradu mekanik. Semua tim memulai tanpa peralatan dan diterbangkan ke atas peta permainan melalui dropship dari arah acak dan pemain lalu terjun ke sembarang tempat di peta yang dilalui dropship.
Setiap tim menjelajahi peta permainan untuk mencari senjata, amunisi, dan peralatan lainnya sembari berjuang untuk menjadi tim terakhir yang tersisa dan berusaha tetap berada di zona aman yang terus menyusut. Seorang pemain dapat terjerumus ke dalam kondisi kehabisan darah, yang membuat mereka hanya bisa merangkak untuk berlindung atau mencapai rekan satu regu yang dapat menghidupkan mereka kembali.
Jika pemain kehabisan darah, atau lawan menggunakan gerakan finisher, pemain akan mati dan menjatuhkan spanduk sehingga peralatan mereka dapat dijarah. Pemain yang mati dapat dihidupkan kembali jika rekan setimnya memulihkan spanduk dan membawanya ke Spawn Beacon dalam waktu terbatas.
0 Response to "Apex Legends"
Posting Komentar